Flickr Images

Jalur SBMPTN 2014

Ilustrasi: okezone JAKARTA - Jalur utama penerimaan mahasiswa baru di kampus negeri adalah Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Meski demikian, siswa kelas XII juga bisa mengikuti jalur ujian tulis dan keterampilan, Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). Ini juga merupakan seleksi yang dapat diikuti para alumni SMA/sederajat.

Dikutip dari laman SBMPTN 2014, Selasa (6/5/2014), alumni SMA/sederajat yang dapat mendaftar SBMPTN adalah mereka yang lulus pada 2012, 2013, dan 2014. Para lulusan 2012 dan 2013 harus telah memiliki ijazah SMA/sederajat. sedangkan lulusan 2014 minimal mengantongi Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional (SKHUN) dari Kepala Sekolah yang dilengkapi dengan pasfoto terbaru dan dibubuhi cap sekolah.

Kapan pendaftarannya? Catat baik-baik, ya!

Sejak 6 Mei 2014, peminat SBMPTN sudah dapat mengunduh tata cara pengisian borang pendaftaran ujian tertulis dan keterampilan di laman resmi SBMPTN.
Kemudian, pendaftaran online akan dibuka pada 12 Mei 2014 pukul 08.00 WIB hingga 6 Juni 2014 pukul 22.00 WIB. Selain di laman SBMPTN, pendaftaran online dapat juga dilakukan melalui Plasa Telkom dan PT Pos di seluruh Indonesia.

Informasi lengkap tentang SBMPTN 2014 bisa kamu simak di laman resmi SBMPTN 2014. Perlu diingat, lulus SBMPTN bukan berarti kamu langsung menjadi mahasiswa PTN. Para peserta SBMPTN juga harus lulus persyaratan lain yang ditetapkan PTN agar berhak menyandang status mahasiswa baru.

Untuk mendaftar ujian SBMPTN, kamu perlu merogoh kocek Rp100 ribu, termasuk biaya ujian keterampilan. Bayarkan biaya ujianmu ke Bank Mandiri atau kantor pos setempat atau ATM Bersama.

Sumber : Okezone.com

0 komentar:

Silahkan Memberikan Komentar Anda Tentang Share saya Kali ini

Share